Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025: Ada Tiara Sanger hingga Siti Nurfadhilah

Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri Proliga 2025
Daftar pemain voli putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025/Instagram @jkt.livinmandiri


Volinesia - Jelang kompetisi voli Proliga 2025 dimulai, Jakarta Livin Madiri resmi merilis daftar pemain yang akan bertanding di kompetisi voli profesional Indonesia.

Daftar pemain voli putri Jakarta Livin Mandiri berisi pemain-pemain muda dan senior yang siap bertanding di kompetisi Proliga 2025.

Ada Siti Nurfadhilah, Tiara Sanger, hingga pemain muda Wa Ode Ardiana yang berpotensi berkembang di Proliga 2025 bersama Jakarta Livin Mandiri.

Tim voli putri Jakarta Livin Mandiri akan menghadapi tim-tim kuat di Proliga 2025 seperti Jakarta Elektrik PLN, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, hingga Banudng BJB Tandamata.

Siti Nurfadhilah dkk bakal dilatih oleh Kim Ki Jung, pelatih asal Korea Selatan di kompetisi Proliga 2025.

Jakarta Livin Mandiri juga diperkuat pemain asing berpengalaman yakni Li Yanhan, pemain voli asal China yang bermain di posisi outside hitter.

Liu Yanhan mengaku optimis bisa membawa Jakarta Livin Mandiri menjuarai kompetisi Proliga 2025. Ia akna berduet dengan pemain berpengalaman yakni Siti Nurfadhilah, Tiara Sanger, hingga Shintia Alliva Maulidina.

"Tim kami potensial (Jakarta Livin Mandiri), saya berharap kami bisa menembus 4 besar, kami punya imptian meraih gelar juara tahun ini," ujar Liu Yanhan di Konferensi Pers pada 27 Desember 2024.

Berikut daftar pemain voli putri Jakarta Livin Mandiri yang disiapkan untuk berlaga di kompetisi Proliga 2025.

Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025

Setter
- Savira Dwi Oktoaviani
- Fitriyani Nurjannah

Outside Hitter
- Aulia Suci Nurfadila
- Poppy Aulia Nursutan
- Novita Anggun Vinata
- Kadek Diva Yanti Putri Ardiantana
- Dilla Fadilla
- Liu Yanhan

Opposite
- Fiola Marsya Azzahra
- Alya Annastasya

Middle Blocker
- Putri Andya Agustina
- Wilda Nurfadhilah
- Shintia Alliva Maulidina
- Hanifa Nahda Aisa
- Regina Fitrian Utami

Libero
- Sulastri Rahma Aulia
- Dinda Putri Ivoliana
- Diska Rahma Putri

Pelatih Utama: Kim Ki Jung

Demikian informasi terkait daftar pemain voli putri Jakarta Livin Mandiri yang berlaga di Proliga 2025, ada Siti Nurfadhilah hingga Tiara Sanger.***
Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya

Voli Pilihan Editor